1/2/07

Apalah Arti Sebuah Nama

Menarik membahas tentang nama, yang dikirimkan oleh bu malna ini, namun sejak taiwan gempa dan jaringan internet menjadi tidak normal, baru sekarang bisa berkomentar tentang nama ini.

Singkat saja dari saya, sebuah nama itu baik dan menjadi besar karena memang dibangun secara terus menerus, kehadiran secara kontinu, yang memberikan nilai lebih, mempunyai pembedaan/ciri khas, memberikan sebuah kepercayaan, memberikan pelayanan yang terbaik, memberikan keterikatan secara emosi dan sosial, dll. Jadi apa artinya nama, seperti shakespeare bilang ada betulnya dari sisi diatas jika nama tersebut tanpa pernah dibangun, namun ada pesan juga dari budaya islam yang saya ketahui, bahwa nama adalah sebuah do'a, sebuah harapan, dan sebuah cita-cita.

Jadi, pilihlah nama yang baik===>bangun nama/brandwidth secara konsisten===>terus menerus memperbaiki diri agar namanya selalu tetap hadir, memiliki relevansi yang kuat bagi pelanggan, memiliki nilai pembeda/ciri khas, kredibel/dapat dipercaya, serta memiliki citra nama/merek positif yang menjadi pembeda dari nama lainnya.

Citra nama/merek adalah mudah dibayangkan untuk merek seperti Coca Cola, dengan bulatan berwarna merah, beruang kutub, Santa dll. McDonald's dengan lengkungan emas dan arsitektur pemberian nama "Mc" untuk setiap produknya. Nike dengan air jordannya. Microsoft dengan BillGates, "Michael Jordan dari revolusi informasi". Nama/Merek yang baik membentuk citra itu menjadi arti dan pembedaan.

Akhir kata, Selamat Tahun Baru 2007 untuk Sobat CikalMArt semua, semoga 2007 menjadi tahun yang lebih baik untuk kita memperbaiki usaha serta bisnis kita semua, teruslah memperbaiki diri.

Dan jangan lupa satu lagi, Be Happy & Enjoy Your Business!

Wass, ardi.
http://www.cikalmart.com
#Belanja Lebih Dekat, Lebih Menyenangkan#
Retail is Detail!"if you are not detail, you better step out from retail"
Pulsa Elektrik? Hub:(0254)399767

Bergabunglah dengan Komunitas Retail & Home Business CikalMArt
kirim email ke: cikalmart-subscribe@yahoogroups.com


--- In cikalmart@yahoogroups.com, "Malna R. Syarief" wrote

Apalah arti sebuah nama 2

Mengapa nama jadi lebih memiliki arti? Tanyakan pada tetangga saya dulu, kami memanggilnya mak Tin. Konon namanya bukan Prihatin seperti sekarang, tapi karena waktu kecil mak Tin ini sakit-sakitan melulu, maka orang tuanya perlu mengadakan kenduri untuk mengganti namanya menjadi 'Prihatin' saja. Ternyata itu cespleng, setelah berganti nama, Prihatin kecil tidak pernah sakit dan sehat hingga sekarang!

Di dunia Internet, nama domain juga bisa menjadi penting, apalagi jika sebuah domain berafiliasi dengan merek atau perusahaan kita. Sedikit banyak, memilih nama domain sebaiknya memang sedekat mungkin dengan nama perusahaan.

Beberapa rekan saya di suatu milis berpendapat, nama domain tidaklah perlu terlalu dipikirkan, bahkan menurutnya nama domain yang aneh sekalipun bisa saja dipilih. Teknologi search engine, menurutnya mampu mengatasi hal itu, sehingga tetap ada kemungkinan besar nama domain yang aneh pun bisa diingat dan websitenya dikunjungi banyak orang.

Tapi mungkin rekan saya itu tidak menyadari, bahwa kita di Indonesia juga mengandalkan marketing offline(media cetak, media audio-video dll) untuk memasarkan website dan produk sehingga memilih nama domain yang singkat, mudah diingat dan tidak menimbulkan salah eja atau ketik sebenarnya penting juga.

Misalnya ada rekan saya yang merasa perlu mengganti domainnya karena dirasa terlalu panjang dan tidak mudah dieja. Bayangkan, dia perlu mengeja huruf demi huruf ketika memberikan alamat emailnya ke rekan bisnisnya yang tidak tahu cara mengeja/mengetik nama domainnya!

Untungnya dia tidak harus serepot orang tua mak Prihatin, yang harus melakukan kenduri untuk mengganti nama domainnya, tapi cukup dengan membeli domain baru yang lebih sederhana dan me-redirect-nya ke domainnya yang lama...


Apalah arti sebuah nama 1

Bagi suami saya mungkin penting, karena sebagai kepala keluarga dia berkewajiban memberi nama yang baik untuk anaknya.

Oleh karena itu, saat anak kami yang pertama lahir, 2 bulan lalu, suami saya memberinya nama Eugene. Maka sibuklah suami saya menjelaskan artinya kepada keluarga, kolega dan setiap orang yang bertanya tentang arti nama anak kami itu.

Suami saya mungkin sangat menikmati saat-saat menjelaskan panjang lebar tentang asal-usul nama itu, tapi bagi saya jadi sedikit repot, saat ke Puskesmas untuk imunisasi atau kontrol. Perawat atau suster yang memanggil anak saya pasti keliru menyebut atau tidak bisa mengeja nama anak saya itu! Duh!

Bicara tentang nama, Oom saya (yang menjadi bintang iklan kacang Kaya King... heheh) pernah becanda, agar jangan sampai memberi nama "Danil" untuk anak kita. Mengapa? Ya, supaya saat ditimang-timang kita tidak salah sebut,

"... timang... timang... anak KU... DA... NIL"

Ini becanda saja, lho dan maaf kalau ada rekan2 yang memiliki nama Danil. Ini hanya intermezo dan jangan diambil hati. Selamat Natal dan selamat menyambut Tahun Baru!

Salam manis dari Yogyakarta,

Malna R. Syarief
http://www.nanaberas.com